
Kamituwa Kalurahan Nomporejo menghadiri kegiatan Kampanye Germas di Ruang Adikarta Kabupaten Kulon Progo pada ari Jumat Tanggal 21 Februari 2025. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini menghadirkan berbagai narasumber yaitu Bapak Asisten Sekda Drs. Jazil Ambar Was'an, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kulon Progo dan masih ada lagi. Materi pertama dari baapk Drs, Jazil AMbar Was'an terkait mater implementasi Peraturan Bupati Nomor 46 Tahun 2023 tentang Rencana Aksi Daerah Gerakan Masyarakat Hidup Sehat bertujuan sebagai berikut meningkatkan kapasitas, komitmen, dan peran serta semua unsur masyarakat dalam pelaksanaan Germas; menggali, mengkaji, dan menerapkan nilai serta kearifan lokal sebagai bagian dari upaya pelaksanaan Germas; membangun dan menjalin kerja sama, koordinasi, dan hubungan kerja yang baik dengan semua unsur masyarakat dalam pelaksanaan Germas; mendorong terwujudnya kondisi masyarakat yang dengan sadar, mau dan mampu berperilaku sehat untuk meningkatkan kualitas hidup manusia.

