JUMAT CURHAT KAPOLDA DIY
Hari Jumat tanggal 11 Agustus 2023 Polda DIY menyelenggarakan acara Jumat Curhat kapolda DIY di Gedung Serba Guna Kalurahan Nomporejo. Acara dihadiri oleh Kapolda DIY (Irjen. Pol Suwondo Nainggolan, S.IK., MH.) beserta jajarannya, Kapolres Kulon Progo (AKBP. Nunuk Setiyowati, S.I.K., M.H.) beserta jajarannya, Panewu Galur (Drs. Sunarya, MM) serta perwakilan Masyarakat Kalurahan Nomporejo.
Irjen. Pol Suwondo Nainggolan, S.IK., MH menyampaikan beberapa hal tentang peran serta Masyarakat terutama dalam hal ikut serta menjaga suasana kondusif dalam lingkup bertetangga dan bermasyarakat. Diharapkan jika ada hal-hal yang sifatnya mengganggu, untuk segera berkoordinasi dengan Pamong setempat dan kepolisian setempat.
Perwakilan Masyarakat menyampaikan beberapa hal terkait dengan situasi dan kondisi lingkungan di Kalurahan Nomporejo dan langsung ditanggapi oleh Kapolda DIY dan ditindaklanjuti oleh Polsek Galur.
Diharapkan dengan acara Jumat Curhat Kapolda DIY mendatangkan kebaikan untuk saat ini dan di kemudian hari bagi selurah Masyarakat khususnya Masyarakat Kalurahan Nomporejo.